Home > Kabar

Usai Terlibat Tawuran, Pelajar di Sukabumi Sujud Minta Maaf ke Orang Tua

Sebelum pelajar tersebut dipulangkan, mereka terlebuh dahulu membuat surat komitmen untuk tidak melakukan aksi serupa.
Pelajar yang terlibat tawuran meminta maaf kepada orangtuanya di Sukabumi.
Pelajar yang terlibat tawuran meminta maaf kepada orangtuanya di Sukabumi.

SUKABUMI--Sebanyak dua orang pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Sukabumi bernisial H (16 tahun) dan R (15) bersujud di kaki orang tua mereka. Keduanya melakukan hal tersebut setelah diduga melakukan aksi tawuran di Jalan Selabintana, Sukabumi pada Senin (9/9/2024) sekitar pukul 15.30 WIB.

'' Setelah meminta maaf kepada orangtua, kedua pelajar tersebut kini telah dipulangkan,'' ujar Kapolsek Sukabumi Polres Sukabumi Kota, Iptu Tommy Ganhany Jaya Sakti melalui keterangan humas Polres Sukabumi Kota. Sebelumnya, musyawarah bersama telah selesai, dan anak sekolah yang diduga terlibat tawuran telah dipulangkan dan dibawa oleh orang tuanya.

Kedua pelajar tersebut merupakan siswa SMK asal Kota Sukabumi. Siswa berinisial H berasal dari Bojong Duren Parungseah, Kabupaten Sukabumi sementara R berasal dari Cikembar Kabupaten Sukabumi. Sebelum pelajar tersebut dipulangkan, mereka terlebuh dahulu membuat surat komitmen untuk tidak melakukan aksi serupa.

Selain itu siswa yang diduga terlibat peristiwa tersebut dipanggil oleh pihak sekolahnya masing-masing dan membuat pernyataan. Riga Nurul Iman

× Image