Home > Kabar

Bencana Banjir dan Longsor Terjang Cisolok Sukabumi, Ratusan KK Terdampak

Total warga yang terdampak banjir dan longsor mencapai sebanyak 626 KK yang terdiri atas 1.873 jiwa.
Lokasi banjir di Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Senin (27/10/2025).dok istimewa
Lokasi banjir di Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Senin (27/10/2025).dok istimewa

SUKABUMI--Bencana banjir dan longsor menerjang wilayah Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Senin (27/10/2025) sore. Dampaknya, dari informasi sementara ada sebanyak 626 kepala keluarga (KK) yang terdiri atas 1.873 jiwa terdampak bencana tersebut.

Informasi yang diperoleh menyebutkan, bencana yang terjadi akibat hujan deras ini terjadi sekitar pukul 17.30 WIB. Manajer Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi Daeng Sutisna mengatakan, total warga yang terdampak banjir dan longsor mencapai sebanyak 626 KK yang terdiri atas 1.873 jiwa.

'' Data sementara, warga terdampak banjir sebanyak 612 KK yang terdiri atas 1.835 jiwa,'' terang Daeng. Sementara warga terdampak longsor sebanyak 14 KK atau terdiri atas 38 jiwa.

Daeng merinci ada enam titik lokasi banjir. Ke enam titik itu yakni Kampung Tugu, Desa Cikahuripan sebanyak 500 KK atau 1.500 jiwa warga terdampak. Berikutnya di Kampung Marinjung, Desa Karangpapak sebanyak 50 KK atau 150 jiwa dan Kampung Cigoler, Desa Cisolok sebanyak 50 KK atau 150 jiwa.

Selanjutnya kata Daeng, Kampung Cikondang, Desa Wangunsari dengan warga terdampak sebanyak 7 KK yang terdiri atas 18 jiwa. Terakhir di Kampung Cikondang, Desa Karangpapak sebanyak 1 KK dan 5 jiwa serta di Kampung Cikelat sebanyak 4 KK yang terdiri atas 12 jiwa.

Sementara untuk terdampak longsor ada di dua titik. Ke duanya yakni Kampung Pamokoan, Desa Sukarame sebanyak 7 KK dan 20 jiwa dan Kampung Cikondang, Desa Wangunsari sebanyak 7 KK terdiri atas 18 jiwa terdampak longsor.

'' Saat ini korban terdampak membutuhkan kebutuhan dapur, tenda Dum 2 Unit, alat kebersihan, kebutuhan dasar (sandang pangan),'' jelas Daeng. Selain itu pasokan air bersih, genset, dan alkon pompa air.

Untuk penanganan bencana lanjut Daeng, petugas BPBD dan unsur lainnya telah dikerahkan ke lokasi bencana di Kecamatan Cisolok. Riga Nurul Iman

× Image